Fatwa Ulama
Fatwa Ulama oleh al-Lajnah ad-Daimah Lil Buhuts al-'Ilmiah wal Ifta'

mengeluarkan zakat harta orang lain tanpa izin darinya

2 tahun yang lalu
baca 1 menit
Mengeluarkan Zakat Harta Orang Lain Tanpa Izin Darinya

Pertanyaan

Allah menakdirkan saya mengurus harta orang lain. Harta tersebut telah genap haul satu tahun, tetapi pemilik tidak mengizinkan saya mengeluarkan zakatnya. Saya tetap bersikukuh membayarkannya. Apakah pahalanya mengalir untuk saya atau dia?

Jawaban

Apa yang telah Anda lakukan dengan mengeluarkan zakat orang tanpa izinnya tidak membebaskannya dari kewajiban. Pemilik harta wajib mengeluarkan zakatnya sendiri atau dengan mewakilkannya kepada Anda. Anda harus mengganti sejumlah zakat yang telah Anda keluarkan tanpa izinnya, kecuali jika pemilik memaafkan apa yang telah Anda perbuat.

Wabillahittaufiq, wa Shallallahu `ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.

Oleh:
al-Lajnah ad-Daimah Lil Buhuts al-'Ilmiah wal Ifta'