SEMBUNYIKANLAH KEBAIKAN-KEBAIKANMU
Abu Hazim Rahimahullahu Ta’ala berkata,
اكْتُمْ حَسنَاتِكَ كَمَا تَكتُمُ سَيِّئَاتِكَ
“Sembunyikanlah kebaikan-kebaikanmu sebagaimana engkau menyembunyikan kesalahanmu.”
BIOGRAFI:
Abu Hazim adalah Salamah bin Dinar Al-Madini Al-Makhzumi, beliau adalah seorang imam, panutan, pemberi nasehat, seorang yang zuhud, dan Syaikhnya Kota Madinah.
Beliau adalah a’roj (seorang yang timpang kakinya), beliau berasal dari Persia, sedangkan Ibunya keturunan Romawi.
Beliau berguru kepada para tabi’in senior seperti Sa’id bin al-Musayyab dan yang lainnya.
Beliau juga meriwayatkan dari seorang shahabat bernama Sahl bin Sa’ad. Yahya al-Wuhazhi berkata, “Aku bertanya kepada anaknya Abu Hazim, apakah ayahmu mendengar dari Abu Hurairah? Ia menjawab, “Barangsiapa yang mengabarimu bahwasanya bapakku mendengar dari salah seorang shahabat selain Sahl bin Sa’ad maka ia telah berdusta.”
dan berguru kepada beliau para ahli hadits terkenal semacam Ibnu Syihab Az-Zuhri, Sufyan bin Uyainah, Sufyan Ats-Tsauri, dan yang lainnya.
Beliau meninggal sekitar tahun 140 H.
………………..
Sumber: Siyar A’lam An-Nubala 6/256 cet. Darul Hadits atau 6/100 cet. Ar-Risalah
Disajikan oleh Tim Warisan Salaf
………………
Warisan Salaf menyajikan Artikel dan Fatawa Ulama Ahlussunnah wal Jama’ah
Channel kami https://bit.ly/warisansalaf
Situs Resmi http://www.warisansalaf.com
…………….
Link artikel di channel telegram: https://telegram.me/warisansalaf/163