Al-Imam Al-Qadhi Ibnu Abil ‘Izz Al-Hanafi Ad-Dimasyqi (W. 792 H) rahimahullah ta’ala berkata:
“Termasuk perkara mustahil adalah ketika akal bersendirian dalam mengenal Allah dan mengetahui-Nya secara rinci.
Sehingga karena rahmat Allah yang Maha perkasa lagi Maha penyayang, Allah telah mengutus para Rasul yang memperkenalkan tentang-Nya, mengajak kepada-Nya, memberikan kabar gembira bagi orang-orang yang memenuhi seruan mereka dan memberikan peringatan bagi orang-orang yang menyelisihi mereka.
Dan Allah telah menjadikan pembuka dakwah para rasul dan intisari risalah mereka adalah mengenali Allah subhanahu wa ta’ala dengan nama-nama-Nya, sifat-sifat-Nya dan perbuatan-perbuatan-Nya.
Karena dengan pengenalan inilah dibangun apa yang diinginkan dari risalah para rasul seluruhnya dari awal sampai akhirnya.”
Sumber:《Syarh Aqidah Ath-Thahawiyyah Libni Abil ‘Izz Al-Hanafi 》
➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖
قَالَ الإِمَامُ القَاضِي ابْنُ أَبِي العِزِّ الحَنَفِيُّ رَحِمَهُ اللَّهُ تَعَالَى :
وَمِنَ الْمُحَالِ أَنْ تَسْتَقِلَّ الْعُقُولُ بِمَعْرِفَةِ ذَلِكَ وَإِدْرَاكِهِ عَلَى التَّفْصِيلِ، فَاقْتَضَتْ رَحْمَةُ الْعَزِيزِ الرَّحِيمِ أَنْ بَعَثَ الرُّسُلَ بِهِ مُعَرِّفِينَ، وَإِلَيْهِ دَاعِينَ، وَلِمَنْ أَجَابَهُمْ مُبَشِّرِينَ، وَلِمَنْ خَالَفَهُمْ مُنْذِرِينَ، وَجَعَلَ مِفْتَاحَ دَعْوَتِهِمْ، وَزُبْدَةَ رِسَالَتِهِمْ، مَعْرِفَةَ الْمَعْبُودِ سُبْحَانَهُ بِأَسْمَائِهِ وَصِفَاتِهِ وَأَفْعَالِهِ، إِذْ عَلَى هَذِهِ الْمَعْرِفَةِ تُبْنَى مَطَالِبُ الرِّسَالَةِ كُلِّهَا مِنْ أَوَّلِهَا إِلَى آخِرِهَا.
《شَرْحُ عَقِيْدَة الطَّحَاوِيَّةِ لِابْنِ أَبِي العِزِّ الحَنَفِيِّ 》
????????????????????????????????????????????
WhatsApp Salafy Cirebon
⏯ Channel Telegram || https://t.me/salafy_cirebon
Website Salafy Cirebon :
www.salafycirebon.com
Menyajikan artikel Faidah ilmiah