Salafy Cirebon
Salafy Cirebon oleh Abu Reyhan

faedah tafsir surat al-baqarah bag. 6

6 tahun yang lalu
baca 2 menit
Faedah Tafsir Surat Al-Baqarah Bag. 6

Faedah Tafsir Surat Al-Baqarah Bag. 6⃣

??? BERINFAKLAH, KARENA HARTAMU MILIK ALLAH!

? Firman Allah ta’ala :

ٱلَّذِينَ يُؤۡمِنُونَ بِٱلۡغَيۡبِ وَيُقِيمُونَ ٱلصَّلَوٰةَ وَمِمَّا رَزَقۡنَٰهُمۡ يُنفِقُونَ

(Orang-orang yang bertakwa yaitu) mereka yang beriman kepada yang gaib, menegakkan shalat, dan menginfakkan sebagian rezeki yang Kami berikan kepada mereka. (Al-Baqarah: 3)

✍ Asy-Syaikh Abdurrahman As-Si’di rahimahullah berkata :

✅ Pada firman-Nya : ﴾yang Kami berikan (rizki itu) kepada mereka﴿ menandakan bahwa sungguh harta-harta yang kalian pegang ini bukanlah didapat karena kekuatan dan kuasa kalian. Sungguh, harta tersebut hanyalah rizki Allah yang Dia kuasakan kepada kalian, yang Dia berikan kepada kalian sebagai nikmat.

✅ Sebagaimana Allah telah memberikan nikmat kepada kalian dan mengutamakan kalian di atas kebanyakan hamba-hamba-Nya, maka bersyukurlah kalian kepada-Nya dengan mengeluarkan sebagian nikmat yang telah Allah berikan kepada kalian dan bantulah saudara-saudara kalian yang hidupnya serba kekurangan!

? Tafsir Surat Al-Baqarah : 3
? Taisir Al-Karim Ar-Rahman

#⃣ Link : #tafsir_albaqarah_3

✍ قال الشيخ عبد الرحمن السعدي رحمه الله :
وفي قوله: {رَزَقْنَاهُمْ} إشارة إلى أن هذه الأموال التي بين أيديكم، ليست حاصلة بقوتكم وملككم، وإنما هي رزق الله الذي خولكم، وأنعم به عليكم، فكما أنعم عليكم وفضلكم على كثير من عباده، فاشكروه بإخراج بعض ما أنعم به عليكم، وواسوا إخوانكم المعدمين.
✒ تفسير سورة البقرة : ٤
? تيسير الكريم الرحمن

➖➖➖

? WhatsApp Salafy Cirebon
⏯ Channel Telegram || https://t.me/salafy_cirebon
? Website Salafy Cirebon :
www.salafycirebon.com

? Menyajikan artikel dan audio kajian ilmiah

◻◻◻◻◻◻◻◻◻◻

Oleh:
Abu Reyhan