Salafy Cirebon
Salafy Cirebon

??? di antara ciri ahlul ilmi adalah memahami perumpamaan dalam al-qur’an dengan benar

6 tahun yang lalu
baca 2 menit
??? DI ANTARA CIRI AHLUL ILMI ADALAH MEMAHAMI PERUMPAMAAN DALAM AL-QUR’AN DENGAN BENAR

✍ Ibnul Qayyim rahimahullah berkata :

✅ Sungguh Allah Ta’ala mengabarkan melalui berbagai perumpamaan yang dibuat bagi para hamba-Nya, di mana itu semua menunjukkan kebenaran semua berita-berita-Nya, bahwa hanya orang-orang berilmu yang dapat mengambil faidah dari berbagai perumpamaan tersebut dan hanya mereka yang teristimewakan dengan pengetahuan tentangnya. Oleh karena itu, Allah Ta’ala berfirman :

وَتِلْكَ الْأَمْثَالُ نَضْرِبُهَا لِلنَّاسِ ۖ وَمَا يَعْقِلُهَا إِلَّا الْعَالِمُونَ

Dan itulah perumpamaan-perumpamaan yang kami buat untuk manusia; dan tidak ada yang dapat memahaminya kecuali orang-orang yang berilmu.

Dalam Al-Qur’an terdapat empat puluh tiga atau lebih perumpamaan. Dahulu sebagian Salaf ketika melewati sebuah perumpamaan yang tidak bisa dipahaminya, ia pun menangis dan berkata : “Aku bukan termasuk orang-orang yang berilmu.”

? Al-‘Ilmu Fadhluhu wa Syarafuh (28)

~

قال الإمام ابن قيم رحمه الله :
أنه سبحانه أخبر عن أمثاله التي يضربها لعياده، يدلهم على صحة ما أخبر به : أن أهل العلم هم المنتفعون بها المختصون بعلمها، فقال تعالى : ﴿ وَتِلْكَ الْأَمْثَالُ نَضْرِبُهَا لِلنَّاسِ ۖ وَمَا يَعْقِلُهَا إِلَّا الْعَالِمُونَ ﴾. في القرآن بضعة وأربعون مثلا. وكان بعض السلف إذا مر بمثل لا يفهمه، يبكي ويقول : لست من العالمين
? العلم فضله وشرفه (٢٨)
➖➖➖

? WhatsApp Salafy Cirebon
⏯ Channel Telegram||https://t.me/salafy_cirebon

? Menyajikan artikel dan audio kajian ilmiah