Kiat Ampuh Cegah Toksoplasmosis dalam Kehamilan
Hadirnya buah hati merupakan anugerah indah yang diberikan oleh Allah subhanahu wa ta’ala dalam kehidupan berumah tangga. Buah hati yang sehat, lucu, dan saleh tentu akan menambah kebahagiaan kedua orang tuanya. Kehamilan yang sempurna harus selalu diupayakan demi tercapainya kesejahteraan dan kesehatan ibu dan janin. Ada beberapa penyakit yang harus diwaspadai selama kehamilan, di antaranya adalah toksoplasmosis.
Penyakit ini ditakuti oleh banyak ibu hamil, terutama ibu-ibu dengan usia kehamilan muda, yang pada masa tersebut terjadi proses pembentukan organ-organ janin dalam rahim ibu. Mengapa ditakuti? Karena penyakit ini memang dapat menyebabkan kelainan bentuk janin, seperti kelainan bentuk kepala, kebutaan, ketulian, dan kelainan otak/saraf. Na’udzubillah min dzalik.
Penyebab toksoplasmosis adalah Toxoplasma gondii, sejenis kuman kecil yang dapat hidup dan berkembang dalam tanah dan kucing. Penyakit ini dapat ditularkan oleh kucing melalui kotorannya. Binatang tersebut memakan daging mentah atau sisa makanan sembarangan yang terkontaminasi kuman Toxoplasma. Si kuman akan berkembang biak dalam tubuh kucing dan dikeluarkan kembali melalui kotorannya. Kuman ini dapat menginfeksi ibu hamil melalui makanan yang dikonsumsi dan kemudian disalurkan ke janin melewati plasenta.
Untuk menghindari terinfeksinya ibu hamil dan janin oleh kuman ini, ada beberapa hal yang dapat dilakukan, di antaranya:
– Biasakan kucing peliharaan untuk tidak mencari makanan di luar rumah.
– Bersihkan kotoran kucing peliharaan secepatnya, usahakan dalam waktu kurang dari 24 jam.
Insya Allah, dengan ikhtiar yang maksimal, niscaya kita akan memperoleh kehamilan yang sehat dan bayi yang terlahir sempurna. Allahumma amin.
Semoga bermanfaat.
Artikel ini dikirim oleh: Yuktiana Kharisma, M.Kes.
Ujung Berung, Bandung.