Qonitah
Qonitah

surat pembaca edisi 10

10 tahun yang lalu
baca 3 menit
Surat Pembaca Edisi 10

surat-pembacaCara Berkerudung yang Baik

Bagaimana cara berkerudung yang baik?

+6285640xxxxxx

Anda bisa menelaah pembahasan masalah tersebut di Majalah Qonitah edisi kali ini.

 

Pembahasan Tidak Ada

Alhamdulillah, Majalah Qonitah hadir di tengah-tengah kami, kaum wanita yang masih awam, dan sangat bermanfaat bagi kami. Afwan, saya mau tanya, di Majalah Qonitah edisi 08 pada rubrik Ruang Konsultasi tertulis ‘Pergi menuntut ilmu tanpa pengetahuan orang tua’, tetapi kok tidak ada pembahasannya? Yang ada justru ‘Suami temperamental’? Jazakumullah khairan.

Ummu Fudhail

+6285647xxxxxx

Walhamdulillah, semoga limpahan taufik dan inayah dari Allah selalu menyertai langkah kami sehingga majalah yang kita cintai ini bisa terus memberikan manfaat kepada umat. Apa yang Anda sebutkan merupakan kelalaian kami. Seharusnya, subjudul ‘Pergi Menuntut Ilmu tanpa Pengetahuan Orang Tua’ itu tidak ada. Kami memohon maaf atas kelalaian ini.

 

Lafadz Pujian Kepada Allah dan Shalawat

Afwan, saya mau tanya tentang adab berdoa yang telah dibahas pada rubrik Wirid di Majalah Muslimah Qonitah. Terkait adab yang pertama, yaitu membuka doa dengan sanjungan atau pujian kepada Allah subhanahu wa ta’ala dan bershalawat atas Nabi shalallahu ‘alaihi wassalam, adakah lafadz khusus dalam sanjungan/pujian dan bershalawat tersebut? Bagaimana lafadz keduanya? Apakah berlaku pula adab ini ketika berdoa dalam keadaan sujud? Jazakumullahu khairan wa barakallahu fikum.

Ummu Abdillah

+6281329xxxxxx

Kami sampaikan jawaban dari penulis rubrik tersebut, “Sejauh ini, saya belum melihatnya. Akan tetapi, al-Imam Ibnu al-Qayyim menyebutkan dalam risalah beliau, Shiyaghul Hamd, bahwa mengenai shalawat, yang paling bagus adalah yang dikenal dengan shalawat ibrahimiyyah. Adapun dalam sujud, saya belum melihat ada cara-cara yang khusus.” Jazakillahu khairan wa barakallahu fiki.

Nasihat dan Tips Menjalani Kehidupan Berumah Tangga

Bismillah. Afwan, bagaimana kalau majalah Qonitah memuat rubrik yang berisikan nasihat dan tips menjalani kehidupan berumah tangga bagi pasangan yang nikah muda, agar menjalaninya dengan kedewasaan. Karena tidak sedikit wanita yang nikah muda tetapi belum bisa mendewasakan diri. Jazakumullahu khairan.

Aisyah Lu’luul Jannah – Purbalingga

+628974xxxxxx

Ulasan Tanda-tanda Hari Kiamat

Assalamu’alaikum. Saya suka dengan majalah Qonitah. Saya punya usulan, kalau bisa Qonitah membahas tanda-tanda hari kiamat. Syukran katsiran wa jazakumullahu khairan.

+6289634xxxxxx

Membuat Orang Tua Menangis

Afwan, Saya mau mengusulkan. Mohon dibahas tentang anak yang membuat orang tuanya menangis. Apakah si anak tersebut dapat masuk surga? Jazakumullahu khairan.

Fathimah Soroako

+6281340xxxxxx

Usulan-usulan Anda sangat bagus. Semoga Allah memberikan kemudahan kepada kami untuk bisa mengulas permasalahan tersebut di edisi-edisi mendatang. Wa jazakumullahu khairan.

 

Mohon Penjelasan

Afwan, Qonitah edisi 6 pada rubrik berjudul ‘Masuk Surga karena Berbuat Baik kepada Si Buah Hati’ di hlm. 29, saya sedikit kebingungan dengan pendapat asy-Syaikh Ibnu ‘Utsaimin dalam asy-Syarh al-Mumti’ (11/79   82). Saya berharap majalah Qonitah bisa menjelaskannya. Jazakallahu khairan.

Maimunah – Yogyakarta

+6285784xxxxxx

Maksudnya adalah beliau berpendapat wajibnya berlaku adil dalam hal pemberian (hibah) kepada semua anak, kecuali jika ada maslahat, maka boleh tidak memberi anak yang kafir. Maslahat yang dimaksud adalah masuk Islamnya anak yang kafir tersebut karena ingin diberi hibah. Dalam keadaan seperti ini, tidak mengapa si kafir tidak diberi hibah. Namun, jika tidak ada maslahat (si anak yang kafir tidak memiliki ketertarikan sama sekali terhadap Islam), orang tua wajib memberi hibah kepada anak yang kafir tersebut karena hukum asalnya adalah wajib berbuat adil kepada seluruh anak, baik yang muslim maupun yang kafir.

Demikian jawaban yang disampaikan oleh penulis.

Sumber Tulisan:
Surat Pembaca Edisi 10