Qonitah
Qonitah

kreasiku edisi 08

10 tahun yang lalu
baca 2 menit

kreasiku-8SOFT POSTER HIJAIYAH

Mendidik anak memerlukan kreativitas dan keterampilan orang tua. Dalam pengadaan media belajar, orang tua bisa berkreasi untuk membuatnya sendiri. Poster adalah salah satu media belajar yang efektif untuk mengenalkan berbagai tema yang dibutuhkan anak. Kali ini, kita akan berkreasi membuat soft poster untuk mengenalkan huruf-huruf hijaiyah.

Bahan dan Alat

  • Kain flanel warna terang ukuran 40 cm x 35 cm
  • ­Kain flanel warna gelap ukuran 43 cm x 38 cm
  • Kain flanel aneka warna
  • Benang jahit
  • Jarum jahit
  • Lem
  • Gunting

kreasiku-8-pola

Cara Membuat

  1. Siapkan kain flanel warna merah muda (40 cm x 30 cm) untuk background (latar).
  2. Buat pola huruf hijaiyah dan ilustrasi pelangi dan matahari. Jiplak pola dengan bolpoin pada kain flanel warna-warni, kemudian gunting. Rapikan potongan dan bersihkan sisa-sia bolpoin yang masih menempel pada kain.
  3. Susun huruf hijaiyah dan ilustrasi pada lembaran flanel warna terang. Gunakan bantuan sedikit lem agar huruf tidak bergeser ketika dijahit. Beri jarak kurang lebih 4 cm untuk bagian tepi. Selanjutnya, jahit dengan tusuk feston.
  4. Ambil kain flanel ukuran 43 cm x 33 cm sebagai kover bagian belakang. Bagian ini juga berfungsi untuk menutupi jahitan belakang.
  5. Lipat sisa flanel kurang lebih 3 cm hingga terlihat seperti bingkai foto. Beri lem agar tidak terlepas. Rapikan dengan menyetrika bagian tepi lipatan dengan panas sedang.
  6. Jahit sekelilingnya menggunakan tusuk feston.

kreasiku-8

 

Ninik Ummu Fatih (Rumah Craft) – Surabaya

 

 

 

Sumber Tulisan:
Kreasiku Edisi 08