Tas Bekal untuk Si Kecil
Agar anak tidak jajan sembarangan di sekolah atau berkurang hobi jajan mereka, membiasakan mereka membawa bekal makanan dari rumah dapat menjadi solusi yang baik.
Wadah bekal yang disimpan di tas sekolah dikhawatirkan akan mengotori buku-buku pelajaran. Jadi, yuk, kita buatkan tas untuk wadah bekal buah hati tersayang!
Bahan dan Alat
- Kain katun dengan bermacam-macam motif (kain perca saja), ukuran 20 cm x 10 cm sebanyak 6 buah, dan 15 cm x 10 cm sebanyak 6 buah (lihat pola)
- Kain katun 13 cm x 18 cm (digunting agak oval, lihat pola)
- Kain katun 40 cm x 6 cm untuk handle tas
- Tali sumbu 75 cm
- Busa pelapis 26 cm x 26 cm
- Benang jahit
- Jarum jahit
- Jarum pentul
- Gunting
Cara Membuat
- Gunting kain sesuai dengan pola (ukuran sudah termasuk kampuh jahitan).
No. 1, 2, 3 = 20 cm x 10 cm (6 buah)
No. 4, 5, 6 = 15 cm x 10 cm (6 buah)
- Jahit dan gabungkan kain untuk bagian depan tas sesuai dengan urutan nomor, kemudian lakukan hal yang sama untuk bagian belakang tas.
- Gunakan jahit bantu untuk menempelkan busa pelapis pada bagian depan, belakang, dan dasar tas.
- Jahit sisi-sisi kiri dan kanan badan tas.
Pola Badan Tas
- Jahit dasar tas pada bagian bawah badan tas.
- Buat lubang kancing (panjang 1 cm) di bagian atas dengan jarak 7 cm dari atas, untuk lubang tali tas.
- Lipat ke dalam 6 cm dan jahit bagian atas tas.
- Masukkan tali sumbu ke dalam lubang mengelilingi tas.
- Jahit kain bagian dalam handle tas, kemudian balik. Rapikan handle dengan menjahit keliling pinggirnya, kemudian jahit di sisi kiri-kanan tas.
- Untuk mempermanis tampilan tas, hiasi bagian depan dengan gambar buah-buahan atau gambar lainnya dari kain flanel, yang dijahit dengan tusuk feston.
Selamat mencoba!
(Ummu Nufail)