Tasyahud awal dalam shalat adalah salah satu dari kewajiban shalat menurut pendapat paling shahih di antara dua pendapat ulama. Ini karena Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam melaksanakannya dan bersabda,
“Salatlah kalian sebagaimana kalian melihat saya shalat”
Ketika beliau lupa melaksanakannya, maka beliau melakukan sujud sahwi. Siapa yang meninggalkannya secara sengaja, maka shalatnya batal. Tetapi, siapa yang meninggalkannya karena lupa, maka harus melengkapinya dengan sujud sahwi sebelum salam jika ia adalah imam atau orang yang shalat sendiri.
Apa yang dilakukan imam Anda adalah benar, karena Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam lupa melaksanakan tasyahud awal, maka beliau melakukan sujud sahwi. Hadis ini disepakati keshahihannya dari riwayat Abdullah bin Buhainah radhiyallahu `anhu.
Wabillahittaufiq, wa Shallallahu `Ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.