Imam ini telah meninggalkan sujud kedua dan duduk di antara dua sujud, sehingga dengan demikian dia telah meninggalkan dua rukun shalat. Apabila dia meninggalkan satu rukun atau lebih dan dia tidak ingat kecuali setelah membaca bacaan pada rakaat berikutnya, maka rakaat yang salah satu rukunnya ditinggalkan ini batal, dan rakaat berikutnya menggantikan posisi rakaat tadi, lalu dia menyempurnakan shalatnya berdasarkan hal ini dan sujud sahwi.
Dia tidak boleh kembali untuk melakukan rukun yang tertinggal setelah membaca bacaan pada rakaat berikutnya. Karena itu tindakan kembali untuk melakukan rukun yang tertinggal yang dikerjakan imam ini hukumnya tidak boleh, dan imam ini membangun shalatnya atas dasar rakaat yang fasid serta jarak waktunya telah lama, sehingga semua jamaah wajib mengulang shalat.
Wabillahittaufiq, wa Shallallahu `ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.