Fatwa Ulama
Fatwa Ulama oleh al-Lajnah ad-Daimah Lil Buhuts al-'Ilmiah wal Ifta'

mengulangi lafal talak dengan tujuan menegaskan

2 tahun yang lalu
baca 1 menit
Mengulangi Lafal Talak Dengan Tujuan Menegaskan

Pertanyaan

Seseorang pernah menjatuhkan talak kepada istrinya dengan talak raj'i, kemudian merujuk (kembali lagi kepada) istrinya dengan sebuah fatwa dari lembaga fatwa. Beberapa waktu kemudian, dia menceraikan istrinya lagi dengan mengucapkan, "Kamu saya cerai, cerai, cerai." Namun tujuan kata "cerai" yang kedua dan ketiga hanya untuk menegaskan yang pertama, bukan untuk menjatuhkan talak kedua dan ketiga. Dia menanyakan, apakah dalam kondisi seperti itu dia boleh merujuk istrinya?

Jawaban

Setelah melihat fatwa yang disebutkan oleh penanya, ternyata fatwa tersebut dikeluarkan oleh lembaga fatwa pada tahun 1348 H dan menyatakan bahwa itu dianggap sebagai satu talak. Karena penanya mengatakan bahwa setelah itu dia menceraikan istrinya lagi dengan mengucapkan, “Kamu saya cerai, cerai, cerai” dan tujuan pengulangan itu hanya untuk penegasan bukan menetapkan jumlah, maka yang berlaku adalah satu talak.

Jika jatuhnya talak itu bukan untuk yang ketiga kalinya, maka dia berhak rujuk selama istrinya masih dalam masa iddah. Adapun jika masa iddah istrinya sudah selesai sebelum dia sempat rujuk, maka dia boleh menikahinya lagi dengan akad dan mahar baru, serta dengan kerelaan sang istri. Setelah itu, dia hanya memiliki sisa satu talak.

Wabillahittaufiq, wa Shallallahu ‘ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.

Oleh:
al-Lajnah ad-Daimah Lil Buhuts al-'Ilmiah wal Ifta'