Fatwa Ulama
Fatwa Ulama oleh al-Lajnah ad-Daimah Lil Buhuts al-'Ilmiah wal Ifta'

meminta bantuan kepada orang-orang mati dan berdoa kepada mereka dengan selain allah

3 tahun yang lalu
baca 1 menit
Meminta Bantuan kepada Orang-orang Mati dan Berdoa kepada Mereka dengan Selain Allah

Pertanyaan

Jawaban

Sesungguhnya meminta bantuan kepada orang-orang mati dan berdoa kepada mereka dengan selain Allah atau berdoa kepada mereka dan sekaligus kepada Allah merupakan perbuatan syirik besar yang mengeluarkan pelakunya dari agama Islam, baik orang yang diminta bantuan itu seorang nabi maupun bukan nabi.

Demikian juga meminta bantuan kepada orang-orang yang tidak ada di tempat merupakan syirik besar yang mengeluarkan pelakunya dari agama Islam, semoga kita dilindungi Allah.

Oleh karena itu tidak sah shalat bermakmum kepada mereka karena mereka musyrik.

Adapun orang yang meminta bantuan kepada Allah dan memohon kepada-Nya Subhanahanu wa Ta’ala semata seraya bertawassul dengan kemuliaan mereka atau thawaf mengelilingi kuburan mereka tanpa meyakini pengaruh mereka, tapi hanya berharap kedudukan mereka di sisi Allah sebagai sebab Allah mengabulkan doanya, maka ia termasuk ahli bid`ah yang berdosa karena melakukan salah satu di antara perantara-perantara syirik, dan dikuatirkan hal itu menjadi pintu ia terjerumus ke dalam kesyirikan yang besar.

Kami memohon kepada Allah supaya menolong kalian untuk menyebarkan tauhid dan membela kebenaran serta berjihad menentang para ahli bid`ah.

Wabillahittaufiq, wa Shallallahu `ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.

Oleh:
al-Lajnah ad-Daimah Lil Buhuts al-'Ilmiah wal Ifta'