Fatwa Ulama
Fatwa Ulama oleh al-Lajnah ad-Daimah Lil Buhuts al-'Ilmiah wal Ifta'

kedudukan nabi isa

2 tahun yang lalu
baca 1 menit
Kedudukan Nabi Isa

Pertanyaan

Apakah Sayyiduna Isa `alaihi as-salam mempunyai kedudukan paling tinggi di antara para nabi, karena beliau dilahirkan berbeda dengan lainnya, dan beliau juga belum meninggal sebagaimana para nabi yang lainnya?

Jawaban

Keadaan Isa `alaihi salam yang lahir tanpa bapak, dan beliau juga diangkat ke atas langit tidak berarti beliau adalah paling tinggi derajatnya. Di antara yang menunjukkan hal itu, kekasih Allah Nabi Ibrahim dan Nabi Muhammad `alaihi as-shalatu wa as-salam tidak mendapatkan hal tersebut, dan keduanya pasti lebih mulia dari Nabi Isa, bahkan paling mulia di antara para nabi semua shalawatullahi wa salamuhu `alaihim.

Wabillahittaufiq, wa Shallallahu `ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.

Oleh:
al-Lajnah ad-Daimah Lil Buhuts al-'Ilmiah wal Ifta'
Sumber Tulisan:
Kedudukan Nabi Isa