Fatwa Ulama
Fatwa Ulama oleh al-Lajnah ad-Daimah Lil Buhuts al-'Ilmiah wal Ifta'

bunga yang diambil oleh bank dari debitor

2 tahun yang lalu
baca 1 menit
Bunga Yang Diambil Oleh Bank Dari Debitor

Pertanyaan

Apa hukum bunga yang diambil oleh bank? Kami di Afrika telah berbeda pendapat dalam masalah ini.

Jawaban

Bunga yang diambil oleh bank dari orang-orang yang memiliki kredit lalu dibayarkan kepada para penabung adalah riba, yang sudah jelas keharamannya dalam Alquran, Sunah, dan Ijmak.

Wabillahittaufiq, wa Shallallahu `Ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.

Oleh:
al-Lajnah ad-Daimah Lil Buhuts al-'Ilmiah wal Ifta'