Anda wajib membayar dua kafarat; pertama karena bersumpah dengan nama Allah dan kedua karena berjanji untuk tidak melihat hal-hal haram, tetapi kedua hal tersebut Anda langgar. Untuk setiap kafarat, Anda harus memberi makan orang miskin satu setengah kilo dari makanan pokok setempat, memberi memberi pakaian untuk mereka atau memerdekakan budak yang beriman.
Jika Anda tidak mampu melakukan semua itu, hendaklah Anda puasa selama tiga hari untuk setiap kafarat. Apabila Anda telah memberi sepuluh orang miskin satu sha’ dari makanan pokok setempat dan setiap orang miskin mendapat satu sha’, yakni sebanyak tiga kilo, maka itu sudah mencukupi untuk dua kafarat. Di samping itu, Anda harus bertobat kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala.
Wabillahittaufiq, wa Shallallahu ‘ala Nabiyyina Muhammad wa Alihi wa Shahbihi wa Sallam.